21.
Sesungguhnya telah ada pada (diri) Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu
(yaitu) bagi orang yang mengharap (rahmat) Allah dan (kedatangan) hari kiamat
dan Dia banyak menyebut Allah.
Surat 3 ayat 159
159. Maka
disebabkan rahmat dari Allah-lah kamu Berlaku lemah lembut terhadap mereka.
Sekiranya kamu bersikap keras lagi berhati kasar, tentulah mereka menjauhkan
diri dari sekelilingmu. karena itu ma'afkanlah mereka, mohonkanlah ampun bagi
mereka, dan bermusyawaratlah dengan mereka dalam urusan itu[246]. kemudian
apabila kamu telah membulatkan tekad, Maka bertawakkallah kepada Allah.
Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertawakkal kepada-Nya.
Surat 68 ayat 1 – 7
1. Nun,
demi kalam dan apa yang mereka tulis,
2. berkat
nikmat Tuhanmu kamu (Muhammad) sekali-kali bukan orang gila.
3. dan
Sesungguhnya bagi kamu benar-benar pahala yang besar yang tidak putus-putusnya.
4. dan
Sesungguhnya kamu benar-benar berbudi pekerti yang agung.
5. Maka
kelak kamu akan melihat dan mereka (orang-orang kafir)pun akan melihat,
6. siapa
di antara kamu yang gila.
7.
Sesungguhnya Tuhanmu, Dia-lah yang paling mengetahui siapa yang sesat dari
jalan-Nya; dan Dia-lah yangpaling mengetahui orang-orang yang mendapat petunjuk
-------------------------------------------------------------------------------------
[246]
Maksudnya: urusan peperangan dan hal-hal duniawiyah lainnya, seperti urusan
politik, ekonomi, kemasyarakatan dan lain-lainnya.
-------------------------------------------------------------------------------------
Surat 60 ayat 4 – 6
4.
Sesungguhnya telah ada suri tauladan yang baik bagimu pada Ibrahim dan
orang-orang yang bersama dengan dia; ketika mereka berkata kepada kaum mereka:
"Sesungguhnya Kami berlepas diri daripada kamu dari daripada apayang kamu
sembah selain Allah, Kami ingkari (kekafiran)mu dan telah nyata antara Kami dan
kamu permusuhan dan kebencian buat selama-lamanya sampai kamu beriman kepada
Allah saja. kecuali Perkataan Ibrahim kepada bapaknya[247]: "Sesungguhnya
aku akan memohonkan ampunan bagi kamu dan aku tiada dapat menolak sesuatupun
dari kamu (siksaan) Allah". (Ibrahim berkata): "Ya Tuhan Kami hanya
kepada Engkaulah Kami bertawakkal dan hanya kepada Engkaulah Kami bertaubat dan
hanya kepada Engkaulah Kami kembali."
5.
"Ya Tuhan Kami, janganlah Engkau jadikan Kami (sasaran) fitnah bagi
orang-orang kafir. dan ampunilah Kami Ya Tuhan kami. Sesungguhnya Engkaulah
yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana".
6.
Sesungguhnya pada mereka itu (Ibrahim dan umatnya) ada teladan yang baik
bagimu; (yaitu) bagi orang-orang yang mengharap (pahala) Allah dan (keselamatan
pada) hari kemudian. dan Barangsiapa yang berpaling, Maka Sesungguhnya Allah
Dia-lah yang Maha Kaya lagi Maha Terpuji.
Surat 2 ayat 124
124. dan
(ingatlah), ketika Ibrahim diuji[248] Tuhannya dengan beberapa kalimat
(perintah dan larangan), lalu Ibrahim menunaikannya. Allah berfirman:
"Sesungguhnya aku akan menjadikanmu imam bagi seluruh manusia".
Ibrahim berkata: "(Dan saya mohon juga) dari keturunanku"[249]. Allah
berfirman: "Janji-Ku (ini) tidak mengenai orang yang zalim".
Surat 4 ayat 115
115. dan
Barangsiapa yang menentang Rasul sesudah jelas kebenaran baginya, dan mengikuti
jalan yang bukan jalan orang-orang mukmin, Kami biarkan ia leluasa terhadap
kesesatan yang telah dikuasainya itu[250] dan Kami masukkan ia ke dalam
Jahannam, dan Jahannam itu seburuk-buruk tempat kembali.
------------------------------------------------------------------------------------
[247]
Nabi Ibrahim pernah memintakan ampunan bagi bapaknya yang musyrik kepada Allah
: ini tidak boleh ditiru, karena Allah tidak membenarkan orang mukmin memintakan
ampunan untuk orang-orang kafir (Lihat surat An Nisa ayat 48).
[248]
Ujian terhadap Nabi Ibrahim a.s. diantaranya: membangun Ka'bah, membersihkan
ka'bah dari kemusyrikan, mengorbankan anaknya Ismail, menghadapi raja Namrudz
dan lain-lain.
[249]
Allah telah mengabulkan doa Nabi Ibrahim a.s., karena banyak di antara
Rasul-rasul itu adalah keturunan Nabi Ibrahim a.s.
[250]
Allah biarkan mereka bergelimang dalam kesesatan.
------------------------------------------------------------------------------------------